4 Base Makeup untuk Kulit kombinasi yang Bikin Riasan Tahan Lama



Dalam ber-makeup saya cenderung tidak terlalu jago. Kalau untuk riasan biasa saja saya bisa. Tapi kalau sudah menggunakan banyak produk misalnya menerapkan teknik baking, complexion, dan lainnya, saya belum bisa :')

Meski demikian, saya suka makeup. Rasanya senang sekali kalau sudah beli produk makeup walaupun tidak langsung dipakai hehehe. Meski hanya makeup untuk sehari-hari, saya punya lho beberapa produk andalan yang biasa saya pakai untuk membuat tampilan riasan cukup awet apalagi kalau tidak kena air wudhu, dijamin bisa tahan seharian. Tapi kalau sudah kena air wudhu juga tidak sepenuhnya luntur kok.

Di postingan kali ini saya tidak akan share semua produk makeup yang saya gunakan, tapi lebih ke base makeup -nya berdasarkan pengalaman saya sendiri. 

Kulit saya sendiri cenderung kombinasi. Kamu pasti tahu jika kulit kombinasi itu permasalahannya adalah daerah t-zone mudah sekali berminyak dan kulit di dekat mata dan hidung cenderung memiliki pori-pori yang besar. Nah, gimana saya membuat base makeup untuk kulit kombinasi saya? Let's check it out!

Pelembap Wajah Sesuai Kulit Kombinasi





Kebetulan banget pelembap The Body Shop Seaweed Oil Control Lotion SPF 15 saya lagi abis, jadi saat menuliskan postingan ini saya sedang menggunakan Garnier Acne White Cream. Yang saya suka dengan produk Garnier ini bentuknya yang kecil jadi gampang kalau mau dibawa ke mana-mana. Kita ngga perlu pakai banyak-banyak pelembap ini, karena dipakai sedikit saja sudah bisa meratakan ke seluruh wajah. Krimnya juga mudah meresap dan tidak lengket.

Klaim dari produknya membantu mencerahkan wajah, mengurangi minyak berlebih, dan membantu menyamarkan jerawat. Kalau di saya sendiri, memang produk ini membantu mencerahkan wajah namun untuk klaim mengurangi minyak berlebih dan menyamarkan jerawat, ini kurang membantu ya.

Kemasannya juga tube dan tidak mudah keluar dengan sendiri. Sayangnya, kalau kita pencet atau tekan sedikit saja creamnya bisa keluar terlalu banyak. Jadi memang harus hati-hati banget untuk mengeluarkannya. Harganya sendiri sekitar Rp23.000. Waktu itu saya membeli di Shopee karena pelembap ini cenderung sulit dicari sekarang.

Sementara The Body Shop Seaweed Oil Control Lotion SPF 15 khusus untuk kulit kombinasi. Ini merupakan pelembap yang bentuknya seperti lotion yang memiliki tekstur cair dan berwarna putih.  Tekstur seperti itulah yang membuat pelembap ini jadi gampang meresap di kulit wajah.

Di kulit wajah saya setelah beberapa kali purchased produknya bisa membuat kulit wajah jadi lembap dan bisa mengontrol minyak, khususnya di daerah t-zone. Kulit juga jadi lebih halus setelah memakainya.

Di dalamnya juga sudah ada SPF 15 juga. Tapi saran saya, jangan hanya memakai pelembap ini saja. Kamu juga perlu menggunakan sunscreen yang memiliki SPF lebih tinggi. Kalau kamu suka beraktivitas di luar ruangan, baiknya pilih yang SPF-nya di atas 30.

Saya sendiri biasanya memakai sunscreen dari Biore UV Aqua Rich Watery Essence. Review-nya sudah pernah saya tulis ya. 

Baca juga: Review Sunscreen Biore UV Aqua Rich Watery Essence. Cocok untuk Kulit Kombinasi

Saran saya, kalau kamu lagi jerawatan atau bruntusan baiknya hilangkan dulu ya masalah-masalah tersebut agar manfaat dari pelembap ini bisa maksimal. Sayangnya kemasannya yang kembung jadi sulit jika dibawa berpergian. Biasanya saya akan memindahkannya ke wadah yang lebih kecil kalau mau dibawa untuk traveling. 

Isinya sangat banyak, yakni 50ml. Satu kemasannya saya bisa pakai 3-4 bulan. Lama banget kan? :) Tapi, memang agak pricey ya. The Body Shop Seaweed Oil Control Lotion SPF 15 dibanderol Rp259.000. Tapi The Body Shop suka memberikan diskon di waktu-waktu tertentu. Makanya kamu harus sering-sering cek ya situs resmi The Body Shop.

The Body Shop Mint Mattifying Face Mist 


Produk base makeup untuk kulit kombinasi selanjutnya adalah The Body Shop Mint Mattifying Face Mist. Klaim dari produknya: penyegar wajah berformat mist yang diperkaya dengan community trade aloe vera dari Meksiko, yang menyegarkan kulit wajah, serta mint kaolin clay, dan seaweed. Tidak hanya menyegarkan, namun juga membantu melembapkan dengan hasil akhir kulit yang bebas kilap. 

Menurut saya semua klaim yang ada di kemasannya memang terbukti. Saya sudah memakai produk ini sejak tahun lalu. Hal yang saya rasakan setelah menggunakan produk ini membuat tampilan kulit terasa lebih segar, lembap, dan yang lebih penting adalah kulit bebas kilap khusunya di daerah t-zone. Face mist ini juga mudah meresap dan kering. Untuk aromanya, juga cukup menyegarkan. Sekilas seperti mencium daun mint. 

Saya menyemprotkannya sebelum makeup. Tapi terkadang saat saya menyemprotkan produk ini ke wajah saya, ada rasa hangat di kulit setelah pemakaian. Mungkin ini efek dari kandungan mint-nya kali ya. 

Harganya Rp119.000 dengan berat bersih 60ml. Kalau saya dengan berat segitu bisa menghabiskan sampai dua bulan lebih. Ya lumayan lah dengan harga segitu dan efek yang tidak mengenyewakan. 
Cara menggunakannya, juga gampang. Tinggal dikocok sebelum disemprotkan ke wajah. Terus semprotkan ke wajah. 

Kalau di kemasan yang berbahan plastiknya sih ditulis dipakai dengan jarak 20 cm. Cuma saya ngga bisa ngira-ngira seberapa jauhnya. Yang penting jangan terlalu jauh dan dekat saja. Dan yang paling penting disemprotkan secara merata ke seluruh bagian wajah kecuali mata dan mulut ya. Sebisa mungkin jangan dihirup ya. Hal yang saya suka juga dari  The Body ShopMint Mattifying Face Mist, kemasannya transparan jadi kita bisa lihat sisa produknya. Ditambah lagi bisa dibawa berpergian.

Baca juga: Review The Body Shop Seaweed Oil Balancing Clay Mask Bahasa Indonesia

Maybelline Baby Skin Instant Pore Eraser




Klaim produk: Pori-pori dan garis halus terlihat samar. Produk mudah dibaur. Sepanjang hari kulit terlihat matte, warna kulit terlihat merata seperti kulit bayi dan terasa ringan di kulit. 

Saya secinta itu sama primer mungil yang satu ini. Sudah dua kali juga beli produk ini karena memang hasilnya tidak mengecewakan. Saya sendiri memiliki masalah dengan bekas jerawat yang tidak kunjung hilang di kedua pipi. Tapi dengan menggunakan Maybelline Baby Skin Instant Pore Eraser tampilan wajah saya menjadi lebih mulus dan bekas jerawat jadi memudar. Dan setelah memakai primer Maybelline ini makeup sehari-hari saya jadi matte dan tahan lama. 

Oh iya yang ingin saya tekankan di sini, untuk makeup sehari-hari pergi ke kantor, atau hangout saya tidak pernah memakai foundation. Alasannya karena saya kurang suka pakai foundation karena rasanya terlalu berat dan saya belum terlalu pandai memakainya. Mungkin saya nantinya akan memakai foundation kalau saya sudah lihai memakainya hehe.

Kembali lagi ke Maybelline Baby Skin Instant Pore Eraser. Dari segi tekstur berupa gel bening yang tidak lengket dan mudah meresap. Aromanya? ngga ada sama sekali dong. Dari segi kemasan berbentuk tube yang mengerucut sehingga gampang banget buat mengatur jumlah produk yang ingin dikeluarkan dan ngga mudah terbuka dengan sendirinya. 

Isinya sendiri 22 ml cenderung awet banget sih, karena nggak perlu banyak-banyak makenya udah bisa merata ke seluruh wajah. Saya pakai produk yang pertama kali beli aja itu habis sekitar 6 bulan. Duh primer ini wajib banget dimiliki sama pemilik kulit kombinasi atau berminyak sih, karena memang worth it banget. 

Hal yang membuat saya jatuh cinta dengan produk ini juga produknya kecil dan ramping, jadi gampang buat dibawa kalau sedang traveling. Harganya berapa? Tenang, cuma Rp89.000 kok. Kalau kamu beli di online seperti Sociolla atau Shopee kadang bisa lebih murah lagi. 

The Body Shop Make-Up Setting Spray


Terakhir, produk base makeup untuk kulit kombinasi yang bagus banget adalah Ini adalah The Body Shop Make-Up Setting Spray. Ini jadi setting spray pertama saya dan tidak menyesal membelinya hehehe. Di dalamnya ada kandungan aloe vera yang katanya bisa melembapkan kulit. Tapi ternyata memang bener sih.

Saat dipakai tidak memberikan reaksi apa-apa, tidak meninnggalkan bekas bintik bintik air, tidak lengket, ringan, memunculkan efek segar, dan cepat sekali meresap ke kulit. Saya pakai setting spray ini sehari-hari untuk makeup ke kantor.  Hasilnya? Menurut saya ampuh banget bikin makeup tahan lama  dan bikin kulit wajah bebas kilap.  

The Body Shop Make-Up Setting Spray ngga cuma bagus untuk kulit berminyak atau kombinasi aja lho. Kamu yang punya kulit sensitif juga bisa pakai produk ini. 

Dengan berat 60ml dan harga Rp149.000 sebenarnya saya belum bisa bilang ini mahal atau nggak ya soalnya emang benar-benar baru pakai setting spray ya produk dari The Body Shop ini. Jadi belum nyari produk dari brand lain juga.  Kemasannya yang transparan juga bikin kita bisa lihat sisa produk dan yang ngga kalah penting jadi mudah untuk dibawa traveling. 

Cara pakainya juga mudah banget. Setelah selesai makeup tinggal disemprotkan aja The Body Shop Make-Up Setting Spray dengan jarak yang tidak terlalu dekat dan juga jauh. Ya dikira-kira aja. Saat menyemprotkan produk, tutup mata dan mulut, jangan dihirup ya. 

Itu tadi base makeup untuk kulit kombinasi yang biasa saya pakai. Kalau kamu, biasanya pakai base makeup produk apa saja? Yuk share di kolom komentar!


You Might Also Like

11 comments

  1. Kulitku juga kombinasi. Untuk base makeup aku pake day cream wardah white, sunscreen emina, essence safi dan bb krim dari klinik

    ReplyDelete
  2. Keren bisa mengkombinasikan berbagai produk jadi tampilan yang makin cantik. Saya tidak pernah mencoba apapun selain bedak saja hehehe...
    Senang kalau membaca review disertakan juga harga produknya. Jadi totalitas gitu kalau mau mencoba

    ReplyDelete
  3. Kulit kombinasi memang agak rumit perawatannya. tidak bisa sembarang pakai kosmetik atau skincare, harus pilih yang sesuai.
    Kulit saya juga kombinasi dan alami masalah karena salah pakai sabun mandi sehingga muncul jerawat. Coba pakai facial wash malah tambah berminyak. Ganti ke facial srub malah muncul bercak dan lapisan barrier seakan terkikis.
    Sepertinya harus beralih ke produk dengan bahan kandungan alami. The Body Shop bagus, saya pernah coba versi sabun mandi cair, jadi pengen yang untuk wajah juga.
    Jadi tahu bahwa untuk make up ada dasarnya sekaligus sentuhan akhir agar tetap tahan lama tetapi nyaman dipakai.

    ReplyDelete
  4. Aku belum pernah nyoba pake spray gitu setiap make up. Patut dicoba nih jika mau bepergian agar make up tetep awet.

    ReplyDelete
  5. Kulit aku juga termasuk yang kombinasi nih mbak, seneng bangt bisa baca tulisan tentang base makeup untuk kulit kombinasi.. kadang memang agak tricky ya bagi kulit kombinasi.. nice to share mbakku

    ReplyDelete
  6. Produk Bodyshop aku pakai tapi belum yang mba tulis ini. Tapi buat aku penasaran untuk mencobanya :)

    ReplyDelete
  7. Memang base makeup skin baby sebagus itu ya mbk. Jenis kulit kita sama kombinasi.

    ReplyDelete
  8. aku sampai sekarang masih pake baby skin lo mba rahma, paling cocok di kulit ku meskipun kondisinya kering. Belum pindah ke merk lain recommended

    ReplyDelete
  9. Jujur aku gak terlalu ngerti sih soal make up, kulit ku itu berminyak. kalau pake base make up biasanya moturaizer biasa aja atau aloevera hahaa

    ReplyDelete
  10. Saya jarang make up mbak, nggak terlalu ngeh juga dengan produk-produk beauty,hehe Dasarnya juga nggak jago make up sih tapi suka aja baca postingan kayak gini. Ya kali siapa tahu saya bisa beli produknya dan praktikkan ke wajah sendiri.

    ReplyDelete
  11. Setelah pakai produk d atas, kakak pake apa d step selanjtnya? Bedak atau apa?

    ReplyDelete